Menu

Mode Gelap
Kejaksaan Pastikan Dalami Perkara KUR BNI Cabang Bangkinang Kalapas Bangkinang Alexander Komitmen Dukung Program Ketahanan Pangan Tak Hadir Diperiksa, Kejaksaan Bakal Layangkan Panggilan Kedua PTPN Soal Perkara Tanah di Desa Indra Sakti Kampar Kapolda Herry Heryawan: Polisi Harus Berani Dikritik Kejaksaan Tunggu Hasil Audit BPKP Soal Kasus KUR BNI Bangkinang, Akan Ada Tersangka? Usai Temukan Barang Terlarang di kamar Napi, Kini Modus Penyelundupan Diduga Sabu Pakai Bola Tenis di Lapas Bangkinang Ribuan ikan Mati Massal di Kampar Riau, Masyarakat Merugi, Siapa yang Bertanggung jawab?

Daerah

Ketum IWO Jodhi Yudono: Sajikan Karya Tulis Terbaik, Berikan Informasi Sesuai Fakta

badge-check


					Ketum IWO Jodhi Yudono: Sajikan Karya Tulis Terbaik, Berikan Informasi Sesuai Fakta Perbesar

Konstan.co.id – Ketua Umum Ikatan Wartawan Online (IWO) Jhodi Yudono memberikan pesan khusus terhadap IWO Tegal.

Ia mengatakan agar IWO selalu kompak dan solid serta senantiasa mengedepankan kebersamaan.

“Saya berpesan agar IWO Tegal tetap solid dan selalu mengedepankan kebersamaan,” ujar Jhodi Yudono usai beranjak dari Kota Bahari, Minggu (29/5/2022).

Diketahui Ketum IWO Jhodi Yudono berkunjung ke Kota Tegal pada Sabtu 28 Mei 2022.

Saat tiba, Jhodi disambut oleh jajaran pengurus dan seluruh anggota IWO Tegal, Brebes, dan pemalang.

Dalam kesempatan tersebut ia tak lupa menyampaikan agar wartawan wajib menjalankan tugas dan fungsinya sesuai dengan UU 40/1999 Tentang Pers.

“Sajikan karya tulis terbaiknya, berikan informasi yang benar sesuai fakta dan kejadian di lapangan, sehingga informasi tersebut bisa sampai dan diterima dengan baik di masyarakat,” kata Jhodi.

Disisi lain, Dewan Kehormatan (DK) IWO Tegal M. Aksan, S.IP, M.P mengemukakan bahwa sejumlah program telah lama disusun oleh IWO Tegal. Program itu berkaitan dengan pelatihan pendidikan jurnalistik bagi perangkat desa di seluruh Indonesia khususnya di Tegal.

“Program yang sudah lama digagas oleh IWO Tegal tentunya setelah berkoordinasi dengan seluruh pengurus, anggota, dan DK IWO Tegal perlu sekali diadakan pelatihan pendidikan jurnalistik bagi perangkat desa di seluruh Indonesia khususnya di Tegal. Tujuannya adalah selain memberikan pengetahuan dan pemahaman tentang dunia jurnalistik, juga agar aparat desa dapat menyampaikan informasi dengan baik kegiatan-kegiatan atau program-program pembangunan baik infrastruktur dan non infrastruktur melalui web di masing-masing desa yang sudah ada,” papar Aksan di depan Ketum IWO Jhodi Yudono.

Menanggapi hal itu, Ketua Umum IWO Jhodi mendukung program yang dilakukan oleh IWO Tegal.

Menurutnya, selain aparat desa, pelatihan jurnalistik juga dapat menyasar pelajar, mahasiswa serta masyarakat umum.

“IWO pusat siap melakukan koordinasi dengan kementerian terkait. Intinya IWO harus bisa bermanfaat untuk masyarakat,” tuturnya.

“Saya minta, agar teman-teman IWO Tegal secepatnya membuat formulanya untuk rencana kegiatan pelatihan jurnalistik tersebut. Dan semoga IWO Tegal bisa menjadi percontohan untuk IWO di daerah di seluruh Indonesia,” jelas Jhodi Yudono.**

Facebook Comments Box

Baca Lainnya

Kalapas Bangkinang Alexander Komitmen Dukung Program Ketahanan Pangan

23 Maret 2025 - 13:01 WIB

Tak Hadir Diperiksa, Kejaksaan Bakal Layangkan Panggilan Kedua PTPN Soal Perkara Tanah di Desa Indra Sakti Kampar

21 Maret 2025 - 13:04 WIB

Kapolda Herry Heryawan: Polisi Harus Berani Dikritik

20 Maret 2025 - 11:25 WIB

Kejaksaan Tunggu Hasil Audit BPKP Soal Kasus KUR BNI Bangkinang, Akan Ada Tersangka?

19 Maret 2025 - 07:13 WIB

Usai Temukan Barang Terlarang di kamar Napi, Kini Modus Penyelundupan Diduga Sabu Pakai Bola Tenis di Lapas Bangkinang

10 Maret 2025 - 14:17 WIB

Trending di Berita
error: Mohon Maaf