Menu

Mode Gelap
Kejaksaan Pastikan Dalami Perkara KUR BNI Cabang Bangkinang PSIM Yogyakarta Resmi Promosi ke Liga 1 Usai Kalahkan PSPS Pekanbaru Besok Laga Penentu Liga 1, PSPS Pekanbaru vs PSIM Mantan Pegawai Bank BNI Bangkinang Diperiksa Kejaksaan, Keterangan Sudah Diambil PSPS Menang Dramatis, Persiraja Gagal Promosi Polda Riau Gagalkan Peredaran Sabu 14 Kg Jaringan Internasional

Daerah

Seorang Pria Tenggelam di Sungai Kampar, BPBD: Korban Belum Ditemukan

badge-check


					Lokasi tenggelamnya Tommy Ritonga. Perbesar

Lokasi tenggelamnya Tommy Ritonga.

Konstan.co.id – Seorang pria bernama Tommy Ritonga (22) tenggelam di Sungai Kampar tepatnya di bawah pintu waduk PLTA Koto Panjang/lobang kolam Desa Merangin Kecamatan Kuok, Kabupaten Kampar, Riau, Selasa (3/5).

Kepala Pusdalops BPBD Kampar, Adi Candra mengatakan bahwa jasad Tommy Ritonga hingga saat ini belum ditemukan. Peristiwa itu terjadi sekitar Pukul 13.45 WIB.

Menurut keterangan yang diterima Konstan.co.id, Candra menjelaskan saat itu korban mandi bersama 3 orang temannya. Kemudian Korban terseret derasnya arus sehingga membuat korban tenggelam dan tidak bisa diselamatkan.

“Korban kelelahan kemudian tenggelam. Teman yang melihat mencoba untuk memberi pertolongan, namun karena sama sama kelelahan. Jadi tangan korban yang sudah terjangkau kembali terlepas dan tenggelam. Kondisi terkini, korban belum ditemukan,” kata Candra saat dikonfirmasi Selasa malam, (3/5).

Candra mengakui saat ini pihaknya masih terus melakukan pencarian terhadap jasad korban yang tenggelam tersebut.

Pencarian korban juga dibantu oleh, BASARNAS, TANAGA hingga masyarakat sekitar. Pihak keluarga juga turut membantu proses pencarian.

“Upaya pencarian terus dilakukan oleh masyarakat, TRC Pusdalops dan PB-BPBD Kampar dan masyarakat sekitar dengan menggunakan sampan kayu,” kata Candra menjelaskan.***(Y)

Facebook Comments Box

Baca Lainnya

Besok Laga Penentu Liga 1, PSPS Pekanbaru vs PSIM

16 Februari 2025 - 18:39 WIB

Kejaksaan Pastikan Dalami Perkara KUR BNI Cabang Bangkinang

16 Februari 2025 - 18:31 WIB

Mantan Pegawai Bank BNI Bangkinang Diperiksa Kejaksaan, Keterangan Sudah Diambil

13 Februari 2025 - 18:54 WIB

Polda Riau Gagalkan Peredaran Sabu 14 Kg Jaringan Internasional

10 Februari 2025 - 17:01 WIB

Kades dan Sekdes di Inhu Ditangkap Lantaran Jual Hutan Lindung 150 Hektare

8 Februari 2025 - 09:41 WIB

Trending di Berita
error: Mohon Maaf