Konstan.co.id – Ketua Umum PDIP Megawati Soekarno Putri secara resmi mengumumkan Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, sebagai calon presiden dari partainya pada Jumat (21/4).
Pengumuman ini disampaikan dalam rapat DPP ke-140 PDIP yang dihadiri oleh Presiden Joko Widodo dan beberapa kader PDIP secara virtual.
Dalam pengumuman tersebut, Megawati menyatakan bahwa penetapan Ganjar Pranowo sebagai calon presiden dari PDIP dilakukan pada Hari Kartini, yang menurutnya merupakan tonggak perjuangan Indonesia untuk kesetaraan dan non-diskriminasi yang dijamin dalam konstitusi negara.
Pengumuman inipun juga ditandai dengan ucapan bismillahirrahmanniraahim pada pukul 13.45 di Istana Batu Tulis.
Sebelum pengumuman resmi ini, Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto telah meminta seluruh kader PDIP untuk selalu siap menunggu komando terkait calon presiden dari partai mereka.
Hasto menegaskan bahwa keputusan terkait calon presiden akan diumumkan oleh Megawati Soekarno Putri pada momentum yang tepat, sehingga seluruh kader harus terus mempersiapkan diri baik secara ideologis maupun struktural.
Ganjar Pranowo merupakan kader PDIP yang telah lama dikenal sebagai sosok yang peduli dengan rakyat. Sebagai Gubernur Jawa Tengah, ia telah mengimplementasikan berbagai program pro-rakyat dan berhasil meningkatkan kesejahteraan masyarakat di wilayahnya.
Diharapkan, keberhasilannya dalam memimpin Jawa Tengah dapat diaplikasikan dengan baik jika ia terpilih sebagai calon presiden dari PDIP. Sebelum PDIP, Partai NasDem juga telah mengumumkan Anies Baswedan sebagai calon presiden. NasDem bersama Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan Partai Demokrat.